Rabu, 10 Maret 2010

Pemilihan Ketua Pemuda ( PILKADA ) Tahun 2010

Pada tanggal 13 Februari 2010 pada Rapat rutin Taruna Karya diputuskan untuk pemilihan ketua pemuda pengganti kepengurusan periode sekarang yang sudah habis masa jabatannya pad abulan Mei 2010 mendatang dengan melibatkan warga masyarakat di dua RT di mana organisasi Taruna Karya berada yaitu di RT 04 Nengahan dan RT 05 Saraban. Keputusan ini dilalui dengan musyawarah yang sangat alot antara yang setuju dengan melibatkan masyarakat dan yang tidak setuju. Akhirnya keputusan diambil secara voting dengan selisih satu suara yang memenangkan pendukung yang setuju warga dilbatkan dalam pemilhan.
Proses pemilihan ketua pemuda yang melibatkan warga masyarakat merupak suatu bentuk cerminan bahwa organisasi ini adalah milik masyarakat dari , oleh dan untuk masyarakat. juga sebagai erminan bahwa organisasi ini adalah organisasi yang sangat demokratis. Kami akan menggunakan sistem pemilihan seperti pemilihan anggota leglisatif juga pemilihan presiden di Repubilk ini. Kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih mengenalkan masyarakat tentang arti penting pemilihan yang demokratis.
Pada Rapat diputuskan calon calon Ketua yang akan mengikuti pemilihan yaitu nomor urut 1 Sdr. Parjiman Rohmat, nomor urut 2 Sdri. Wahyu Permanawati, Nomor urut 3 Sdr. Nuryadi, dan nomor urut 3 Sdr. Ardiyan Devid Kuntoro. Dari keempat calon tadi semuanya memiliki kredibilatas yang tinggi dan tidak diragukan lagi peranannya di dalam organisasi. Sdr. Parjiman Rohmat adalah Wakil Ketua periode sekarang, dia juga menjabat sebagai bendahara Masjid sampai sekarang, Sdri. Wahyu Permanawati adalah Bendahara pada periode sekarang, Sdr. Nuryadi adalah juga pengurus inti yaitu sebagai humas eksternal juga pernah menjadi keua panitia salah satu kegiatan Taruna Karya, sedangkan Ardiyan DK adalah Sekretaris pada periode sekarang.
Akhirnya pemilihan yang akan kami laksanakan pada tanggal  4 April 2010 mendatang semoga bisa berjalan dengan sukses dan tanpa halangan yang berarti.

0 komentar: